Pangdam Jaya Lantik Danbrigif Mekanis 1 PIK/JS, Kapendam Jaya, Danyonkav 7/PS

Jakarta – Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Jaswandi bertindak sebagai Inspektur Upacara pada acara penyerahan tugas, wewenang, dan tanggungjawab pejabat di lingkungan Kodam Jaya, pada Selasa (12/09/2017), bertempat di Markas Brigif Mekanis 1 PIK/ JS, Kalisari Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Adapun pejabat yang dilantik adalah Kolonel Inf Nugroho Imam Santoso sebagai Danbrigif Mekanis 1 PIK/JS Kodam Jaya dan Letnan Kolonel Inf Kristomei Sianturi sebagai Kapendam Jaya serta pelaksanaan serah terima jabatan (Sertijab) Danyonkav 7/PS Kodam Jaya dari Letnan Kolonel Kav Aristoteles Hengkengnusa Lawitang kepada Letnan Kolonel Kav Ari Setyawan Wibowo.
Dalam amanatnya, Mayjen TNI Jaswandi selaku Pangdam Jaya/Jayakarta dan pribadi mengucapkan selamat datang dan sekaligus menyerahkan tugas, wewenang dan tanggung jawab kepada Kolonel Inf Nugroho Imam Santoso sebagai Danbrigif Mekanis 1 PIK/JS dan Letnan Kolonel Inf Kristomei Sianturi sebagai Kapendam Jaya.
“Saya mengharapkan agar dedikasi dan pengabdian yang selama ini sudah saudara-saudara tunjukkan di satuan lama dapat terus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan lagi di Kodam Jaya/Jayakarta, sehingga saudara dapat memberi warna dan suasana baru di Satuan Jajaran Kodam Jaya/Jayakarta,” kata Pangdam Jaya.
Pangdam Jaya mengatakan, bahwa tradisi serah terima jabatan merupakan salah satu implementasi dari pembinaan personel dan sekaligus bentuk perhatian, penghormatan, serta penghargaan pimpinan yang telah ditunjukkan perwira yang bersangkutan yang merupakan Iangkah awal untuk selanjutnya menjadi modal saat beradaptasi dengan dinamika tugas yang nanti diemban.
Mengakhiri amanatnya, Pangdam Jaya juga mengucapkan terima kasih kepada para isteri yang telah aktif menunjukkan pengabdian di organisasi Persit KCK (Kartika Chandra Kirana)dan dengan setia mendampingi suami, dan juga keberhasilan pelaksanaan tugas suami, tidak terlepas dari peran isteri di dalamnya.
“Saya mengucapkan selamat kepada para perwira yang menduduki jabatan baru di lingkungan Kodam Jaya/Jayakarta yaitu Kolonel Inf Nugroho Imam Santoso, Danbrigif Mekanis 1 PIK/JS, Letnan Kolonel Inf Kristomei Sianturi, Kapendam Jaya, dan Letnan Kolonel Kav Ari Setyawan Wibowo, Danyonkav 7/PS dengan diiringi harapan semoga dapat bekerja dengan baik sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing sebagaimana yang diharapkan,” pungkas Pangdam Jaya/Jayakarta. (ferry)
Baca Juga :   Mutasi Kapolres Metro Jajaran Polda Metro Jaya