Tutup Tahun, Deputi Pengembangan Pemuda Gelar Rapat Koordinasi Evaluasi

Jakarta, inventori.co.id – Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI bersama seluruh jajaran menggelar Rapat Koordinasi dan Pemantapan Kegiatan 2018 menuju 2019 sekaligus Refleksi akhir tahun menjelang liburan di Ruang Komodo, Restoran Pulau Dua, Senayan, Jakarta, Jumat (28/12).

Candra Binawati selaku Kasubag Humas, yang menjadi koordinator acara, mengatakan jika sengaja memilih Restoran Pulau Dua sebagai tempat pertemuan, karena kali ini Tim Deputi Pengembangan Pemuda sekaligus menjalin suasana keakbraban yang selama ini disibukkan dengan masing-masing tugas di kantor. Namun, tentunya tetap berada pada substansi Rapat Koordinasi, Evaluasi dan Pemantapan 2018 menuju 2019.

Acara ini dipimpin langsung oleh Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, H. M. Asrorun Ni’am Sholeh dengan didampingi Sesdep H. Amar Ahmad, para Asdep serta staff.

Dalam kesempatan ini, Deputi mengimbau, seluruh team untuk tetap menjalankan tugas dengan baik, hal-hal yang belum diselesaikan atau terealisasi agar diperbaiki di tahun 2019.

Ni’am juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim Deputi 2 atas kinerja yang baik di tahun 2018. “Saya mengakui bahwa teman-teman telah bekerja dengan baik, itu karena kerja keras kita mengorbankan pemikiran, jiwa, raga dan terlebih waktu untuk keluarga. Ke depan tetap ada waktu menyapa keluarga. jika memungkinkan diperlukan momen khusus, misalnya sesi ‘sapa keluarga’,” kata Ni’am dalam siaran persnya, Sabtu.

Ni’am menambahkan, “Hari ini kita berkumpul di sini, kita memilih tempat ini untuk mengembalikan giroh kebersamaan, keakraban, dan tentunya jangan tegang. Rasakan sensasinya dan selamat berlibur bersama keluarga semuanya. Semoga di tahun 2019 kita berjumpa dalam keadaan sehat jasmani dan rohani. Salam Pemuda..!”

Baca Juga :   Polres Lampung Utara Terjunkan 771 Personil Amankan Aksi Damai Apdesi